Resep Churros Cokelat, Cocok untuk Camilan Akhir Pekan

Diposting pada

Resep Churros Cokelat- Churros merupakan salah satu camilan asal Spanyol yang sangat digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Hal ini lantaran camilan tersebut mempunyai cita rasa gurih manis dari saus cokelat sebagai bahan cocolannya.

Jika kamu tertarik mencobanya, kamud tidak perlu lagi beli di luar. Karena kamu bisa membuat camilan tersebut dengan menyimak resep Churros Cokelat berikut ini:

Bahan-bahan Churros Cokelat:

  • 25 gr gula pasir.
  • 25 gr mentega tawar.
  • 1/4 sdt garam.
  • 25 gr gula pasir.
  • 150 gr tepung terigu protein sedang.
  • 1/2 sdt kayu manis.
  • 1/2 sdt baking powder.
  • 1 sdm cokelat bubuk.
  • 2 butir telur.
  • Minyak goreng, secukupnya.

Bahan Saus

  • 10 gr cokelat bubuk.
  • 25 gr gula pasir.
  • 300 ml susu cair.
  • 50 gr cokelat masak pekat, potong-potong dadu.
  • 1 sdm maizena.

Daftar Isi

Cara Membuat Churros Cokelat

1. Langkah pertama siapkan panci. Lalu, masukkan mentega, air, gula pasir, garam dan sambil diaduk hingga mendidih.

2. Jika sudah, pindahkan ke dalam wadah yang berisikan tepung terigu, baking powder, kayu manis, dan cokelat bubuk. Aduk sampai seluruh bahan kalis.

3. Tambahkan telur dan kocok rata. Kemudian, masukkan ke dalam kantung plastik segitiga yang ujungnya sudah diberikan spuit.

4. Kemudian, panaskan minyak goreng dengan api sedang di dalam wajan datar. Semprotkan adonan churros memanjang (5 cm) atau sesuai selera.

5. Goreng sampai matang dan kering. Lalu angkat dan tiriskan.

6. Selanjutnya siapkan panci dan rebus susu cair, gula pasir, cokelat bubuk, dan maizena. Lalu, masak dan sambil diaduk sampai matang dan meletup-letup. Matikan api, tambahkan cokelat dan aduk sampai meleleh. Kemudian pindahkan ke wadah.

7. Churros Cokelat siap dihidangkan.

Dan itulah penjelasan tentang Resep Churros Cokelat. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hi, Perkenalkan nama saya Cindy Monica, pemilik dari situs cytricks.com. Memiliki kegemaran terhadap dunia menulis, internet, dan bisnis, menjadikan saya tergerak untuk membuat situs ini sebagai media informasi terhadap pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *