Resep Semur Tahu Telur yang Manis dan Nikmat

Diposting pada

Resep Semur Tahu Telur – Semur telur menjadi salah satu kudapan lezat yang menggugah selera dengan rasa yang cenderung manis. Makanan ini tidak hanya nikmat tetapi juga kaya akan kandungan gizi dan bisa melengkapi kebutuhkan akg.

Berikut ini resep semur tahu telur:

Bahan-bahan:

  • 4 butir telur.
  • 6 buah tahu.
  • 7 siung bawang merah.
  • 4 siung bawang putih.
  • 2 lembar daun salam.
  • 2 batang sereh.
  • 1 ruas lengkuas.
  • 5 butir kemiri.
  • Kecap manis secukupnya.
  • 1/2 sdt lada butiran.
  • 1/4 sdt ketumbar.
  • 1/4 sdt pala bubuk.
  • 1 SDM gula merah.
  • 1/2 sdt kaldu jamur.
  • 1 sdt garam.
  • Air 150 ml.

Daftar Isi

Cara Membuat Semur Tahu Telur

  1. Pertama goreng tahu sampai berkulit.
  2. Kemudian haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, merica, ketumbar, pala.
  3. Selanjutnya tumis bumbu halus tadi. Tambahkan daun salam, lengkuas, sereh yang digeprek, garam, kaldu jamur.
  4. Setelah itu masukkan tahu dan telur. Lalu tambahkan air, kecap manis, gula merah, jangan lupa koreksi rasa.
  5. Jika sudah  dirasa pas, semur telur bisa kamu angkat dan sajikan bersama nasi hangat.

Dan itulah penjelasan tentang Resep Semur Tahu Telur yang Manis dan Nikmat. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hi, Perkenalkan nama saya Cindy Monica, pemilik dari situs cytricks.com. Memiliki kegemaran terhadap dunia menulis, internet, dan bisnis, menjadikan saya tergerak untuk membuat situs ini sebagai media informasi terhadap pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *