Cara tarik saldo DANA Bisnis bisa dilakukan ke saldo DANA dan Rekening Bank. Ditambah lagi proses penarikan uang yang cukup cepat dan mudah.
Fitur DANA Bisnis sangat cocok untuk pemilik usaha, baik jasa maupun barang. Untuk proses upgradenya pun harus dilakukan dengan beberapa tahap terlebih dahulu. Saya sendiri merupakan salah satu pengguna DANA Bisnis hingga sekarang.
Saya pribadi sangat terbantu dengan adanya fitur ini, karena konsumen saya juga membayar dengan menggunakan berbagai dompet digital selain DANA sehingga tidak terpaku pada satu aplikasi dompet digital saja.
Apakah cara upgradenya ribet? Tidak juga, pendaftaran DANA Bisnis tidaklah sulit. Ketika seseorang mencoba mendaftar DANA Bisnis dan sudah berhasil disetujui, otomatis tingkat keanggotaan DANA Bisnisnya menjadi Bronze Merchant, selanjutnya dapat diupgrade jadi tingkat keanggotaan yang lebih tinggi.
Namun apabila Anda masih belum mengetahui bagaimana cara penarikan saldo DANA Bisnis ke rekening Bank atau saldo DANA, maka dibawah ini telah dijelaskan langkah-langkahnya.
Daftar Isi
Cara Tarik Saldo DANA Bisnis Dengan Mudah
- Buka Aplikasi DANA, lalu login ke akun Anda.
- Cari fitur DANA Bisnis, silahkan klik.
- Pada halaman profil bisnis dapat dilihat jumlah saldo yang Anda miliki, klik Tarik Saldo.
- Terdapat 2 pilihan, apakah saldo akan ditarik ke saldo DANA atau ke rekening Bank. Pilih salah satu kemana saldo akan ditarik, sebagai contoh: tarik ke saldo DANA.
- Masukkan jumlah saldo yang akan ditransfer ke saldo DANA, kemudian klik Tarik Saldo.
- Konfirmasi penarikan, detail jumlah penarikan, biaya transaksi, hingga total. Jika sudah benar klik Tarik Saldo lagi.
- Mohon masukkan PIN DANA Anda, jika lupa silahkan klik Lupa PIN DANA.
- Verifikasi PIN berhasil, lalu muncul tampilan pembayaran berhasil.
- Selesai, cek saldo di akun DANA otomatis langsung masuk.
Cara diatas merupakan cara tarik uang ke saldo DANA, apabila Anda ingin menarik saldo ke rekening Bank tutorialnya sama saja, tidak jauh berbeda.
Baca juga: [TERBARU] Cara Transfer GoPay Ke DANA 2021 Dengan MUDAH!!
Namun ada minimal penarikan yaitu Rp. 50.000 agar cara tarik saldo DANA Bisnis ke rekening Bank dapat dilakukan.
Tingkat Keanggotaan Merchant DANA Bisnis
Pada umumnya terdapat 3 tingkatan keanggotaan DANA Bisnis Journey, yaitu:
- Bronze Merchant.
- Silver Merchant.
- Gold Merchant.
Setiap pengguna DANA Bisnis yang ingin mengupgrade keanggotaan ketingkat selanjutnya (Silver Merchant dan Gold Merchant) hanya perlu mengisi beberapa penambahan detail maupun dokumen pendukung yang selanjutnya dikirimkan dan ditinjau beberapa hari kedepan.
Jika ditolak, silahkan lengkapi dan ulangi kembali selengkap mungkin, agar kemungkinan upgrade berhasil itu lebih besar.
Setiap tingkat keanggotaan merchant DANA Bisnis tentunya memiliki keuntungan yang berbeda, semakin tinggi tingkat merchant maka semakin banyak pula keuntungan yang didapatkan.
Namun cara tarik saldo DANA Bisnis disetiap tingkat keanggotaan itu sama saja tidak ada langkah-langkah yang berbeda.
Tingkat perbedaan keanggotaan yang jelas terlihat yaitu pada batas uang masuk dan batas penarikan saldo perbulan. Dari Bronze Merchant hingga Gold Merchant, mulai dari Bronze Merchant sampai dengan Rp. 25.000.000, Silver Merchant sampai dengan Rp. 50.000.000, dan Gold Merchant Rp. 200.000.000.
Baca juga: Cara Transfer DANA Ke Bank 2021 Dengan Mudah Pasti Berhasil
Keuntungan Pengguna DANA Bisnis
Bagi pemilik usaha yang terdaftar sebagai pengguna DANA Bisnis tentunya akan mendapatkan berbagai keuntungan, baik dari segi konsumen maupun pemilik usaha. DANA Bisnis difungsikan sebagai metode pembayaran melalui kode QR yang kemudian discan oleh pelanggan.
Pelanggan yang sudah melakukan pembayaran melalui scan kode QR tersebut tidak perlu lagi membayar dalam bentuk uang cash, karena sudah dibayar melalui dompet digital DANA pelanggan tersebut.
Ada banyak keuntungan yang didapatkan, baik sebagai pemilik usaha juga sebagai konsumen (pelanggan), apa saja? Berikut keuntungan-keuntungan untuk pengguna DANA Bisnis.
1. Mempermudah Metode Pembayaran Untuk Pelanggan
Pelanggan usaha Anda akan lebih dipermudah, yang artinya lebih diuntungkan karena metode pembayaran dapat dilakukan dengan banyak cara.
Sebanding dengan cara tarik saldo DANA Bisnis diatas, ini juga sangat mempermudah karena banyaknya metode pembayaran yang tersedia.
Dengan menggunakan kode QR nyatanya bukan hanya pengguna akun DANA saja yang dapat melakukan pembayaran dengan metode ini.
Akan tetapi, dengan dompet digital lain seperti OVO, GoPay, LinkAja, dan lain-lain juga bisa. Hanya perlu scan kode QR, otomatis saldo terkirim dan pembayaran jadi berhasil.
Apakah pengguna dompet digital seperti yang disebutkan diatas harus terlebih dahulu diupgrade jadi premium? Jawabannya tidak, baik yang sudah diupgrade maupun yang belum tidak jadi permasalahan karena semua bisa melakukan pembayaran.
Baca juga: Ini Dia Cara Upgrade DANA Premium 2021 Langsung BERHASIL!!
2. Pengaturan Keuangan Lebih Terarah
Setiap uang yang diterima dari hasil pembayaran konsumen akan tercatat di riwayat transaksi tanpa satupun yang terlewat. Sehingga Anda sendiri bisa langsung mengecek riwayat transfer jika terdapat kekeliruan penghitungan.
3. Tarik Saldo DANA Bisnis Bisa Langsung Kapan Saja
Saldo yang ada pada akun DANA Bisnis Anda dapat langsung ditarik kapan saja Anda mau. Terdapat 2 pilihan, tarik ke saldo DANA atau tarik ke Rekening Bank langsung.
Terlebih lagi proses penarikan juga tidak perlu menunggu waktu yang lama, karena saldo masuk ke akun DANA atau rekening Bank sangat cepat.
4. Fitur Minta Uang Melalui Link
Terlepas dari cara tarik saldo DANA Bisnis yang telah dijelaskan diatas, keuntungan bagi pengguna untuk poin ke 4 ini adalah adanya fitur minta uang.
Tersedia juga fitur minta uang yang bisa disebarkan melalui link. Link tersebut bisa dibagikan keberbagai aplikasi chat maupun sosial media, seperti WhatsApp, Email, Facebook, Instagaram, atau hanya salin link ke papan klip.
Nantinya orang lain hanya perlu mengklik link tersebut, lalu diarahkan ke aplikasi DANA. Ikuti langkah-langkahnya hingga pembayaran berhasil dilakukan.
Baca juga: Ini Dia!! Cara Transfer Saldo Dana Ke OVO 2021 Dengan Mudah
Bagaimana Jika Cara Tarik Saldo DANA Bisnis Gagal?
Saldo DANA Bisnis kok tidak bisa ditarik? Ya, kendala tersebut juga sudah beberapa orang yang mengalaminya, termasuk saya sendiri.
Jika Anda mengalami kegagalan penarikan saldo DANA, jangan panik. Segeralah hubungi pihak DANA, bisa langsung klik fitur pusat bantuan langsung lewat aplikasi atau bisa juga lewat DANA Care di WhatsApp, email: [email protected], dan Customer Care: 1500 445.
Jelaskan permasalahan sedetail mungkin, jangan khawatir karena permasalahan tersebut pasti akan segera dibantu (berdasarkan pengalaman saya).
Apabila dirasa tidak melakukan pelanggaran apapun, dapat dipastikan saldo DANA Anda tidak akan hangus atau tidak dapat ditarik.
Catatan: O ya, saat ini saldo DANA Bisnis baru bisa ditarik setelah menunggu 24 jam setelah transaksi saldo masuk.
Demikian Cara Tarik Saldo DANA Bisnis 2021, tidak perlu menunggu lama karena prosesnya cepat dan juga mudah kan? Semoga artikel ini dapat membantu Anda, jika ada pertanyaan jangan sungkan untuk bertanya dikolom komentar dibawah ini.
Mohon di bantu aku mau taik saldo di dana bisnis gagal terus kenapa ya bisa di bantu .0812-4791-1991. no hp aku
Mohon di bantu aku mau narik saldo di dana bisnis ngak bisa kenapa ya gagal terus .