Keuntungan Investasi Emas Batangan untuk Masa Pensiun

Diposting pada

Cytricks.com – Saat ini banyak orang yang memilih investasi sebagai sarana untuk tabungan dihari tua. Dengan investasi, setidaknya ada materi yang bisa jadi pegangan saat sudah tidak bekerja dan menikmati masa pensiun.

 

Jenis investasi yang cukup banyak diminti adalah emas batangan ataupun perhiasan. Emas sendiri sudah menjadi primadona untuk berinvestasi sejak dulu karena nilainya yang cenderung mengalami kenaikan.

 

Konsep tabungan emas hampir sama dengan konsep menabung di bank pada umumnya. Dengan menyetorkan sejumlah uang, maka uang yang disetorkan akan langsung dikonversikan menjadi gram emas sesuai dengan harga logam mulia yang berlaku saat itu juga.

 

Berikut beberapa keuntungan memiliki tabungan emas sebagaimana yang sudah cytricks.com rangkum dari berbagai sumber.

 

  • Nilai emas stabil

Emas cenderung lebih tahan terhadap fluktuasi inflasi, harganya cenderung stabil bahkan dalam gejolak ekonomi, dan mudah dicairkan kembali. Tidak hanya di Indonesia saja, para investor global juga mendiversifikasi aset mereka ke emas, untuk menghindari risiko kerugian akibat iklim ekonomi .

 

  • Bisa menabung dengan nominal kecil

Beberapa penyedia layanan tabungan emas biasanya mensyaratkan nominal minimum tertentu saat menyetor tabungan. Namun nilainya relatif sangat kecil dan setorannya minimal sebesar Rp 5.000. Jika dulu emas sebagai logam mulia diperdagangkan per batang atau per kilo, kini setiap investor bisa mencicil tabungan emas mereka.

 

  • Mudah dicairkan

Investasi emas yang berupa tabungan emas, sangat mudah untuk dicairkan baik yang dilakukan secara digital ataupun konvesional.

 

  • Tidak perlu menyimpan fisik

Ketika membuka tabungan emas, otomatis emas yang Anda simpan akan sesuai dengan konversi dari uang yang disetorkan dan disimpan oleh lembaga keuangan penyedia layanan tabungan emas.

Tabungan emas bisa dicairkan kapan saja, sehingga kita terhindar dari risiko kehilangan emas jika menyimpannya di rumah. Investor juga tidak perlu pusing menempatkan emas di safety deposit box di bank yang tentunya membutuhkan biaya.

 

Dan itulah penjelasan tentang ivestasi emas batang. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat!

Gambar Gravatar
Hi, Perkenalkan nama saya Cindy Monica, pemilik dari situs cytricks.com. Memiliki kegemaran terhadap dunia menulis, internet, dan bisnis, menjadikan saya tergerak untuk membuat situs ini sebagai media informasi terhadap pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *