Cara Mengubah Ukuran Story Instagram Agar Tidak Terpotong dan Buram

Diposting pada

Cara Mengubah Ukuran Story Instagram  – Instagram Stories merupakan salah satu fitur yang diunggulkan oleh platform media sosial yang dinaungi Meta ini. Fitur ini sering menjadi pilihan bagi pengguna untuk berbagi konten atau informasi secara cepat dan mudah.

Namun, beberapa pengguna seringkali mengeluhkan penurunan kualitas pada konten yang diunggah di Instagram Storiesnya. Penurunan kualitas ini terjadi akibat pengguna tidak mengikuti ukuran yang disarankan oleh Instagram.

Mengetahui pakem ukuran pada Instagram Stories sangat membantu kamu untuk bisa membagikan konten tanpa mengalami penurunan kualitas. Berikut ukuran dan persyaratan lain yang perlu kamu perhatikan ketika mengunggah Instagram Stories.

1. Ukuran foto untuk Instagram Stories yang dianjurkan 1.080 x 1.920 piksel, aspek rasio 9:16, serta dalam format JPG, JPEG, atau PNG dengan ukuran maksimal 30MB. Namun kamu juga bisa menggunakan ukuran 720 x 1280 piksel, dan tidak disarankan untuk menggunakan ukuran 450 x 800 piksel karena dapat menyebabkan Stories buram.

2. Ukuran video untuk Instagram Stories yang dianjurkan 1.080 x 1.920 piksel, aspek rasio 9:16, serta dalam format MP4 atau MOV dengan ukuran maksimum 4GB. Instagram juga menyarankan agar para pengguna untuk mengunggah video dengan resolusi 720p agar konten Instagram Stories tidak buram.

Dan itulah penjelasan tentang Cara Mengubah Ukuran Story Instagram Agar Tidak Terpotong dan Buram. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hi, Perkenalkan nama saya Cindy Monica, pemilik dari situs cytricks.com. Memiliki kegemaran terhadap dunia menulis, internet, dan bisnis, menjadikan saya tergerak untuk membuat situs ini sebagai media informasi terhadap pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *