Membawa buku atau novel favorit sering kali merepotkan karena memakan tempat. Di era kemajuan teknologi saat ini, banyak buku tersedia dalam bentuk digital atau ebook, yang bisa dibaca kapan dan di mana saja melalui ponsel.

Berikut ini aplikasi buku online gratis yang bisa menjadi pilihan Anda:

1. Google Play Books

Aplikasi Google Play Books memiliki fitur buku audio yang bisa Anda dengarkan kapan saja. Aplikasi ini juga memungkinkan Anda membaca buku pilihan secara offline di Android, iOS, dan browser.

2. GoodDreamer

GoodDreamer memiliki koleksi 300 lebih novel dengan banyak pilihan genre, mulai dari romansa, drama, fiksi, dan aksi. Aplikasi ini juga dibuat praktis, untuk lebih mempermudah para book lover dengan menyediakan pilihan baca gratis. Koleksi novel-novel yang sudah tamat atau yang masih ongoing bisa dibaca para pengguna. Aplikasi ini bisa diunduh di Android, iOS, dan dibaca melalui browser.

3. Wattpad

Aplikasi baca buku online gratis yang banyak digemari anak muda saat ini adalah Wattpad. Di aplikasi ini, Anda juga bisa menulis cerita dan mempublikasikannya. Aplikasi buatan perusahaan asal Kanada ini menyediakan ribuan novel, mulai dari genre romansa, horor, hingga sci-fi.

4. Amazon Kindle

Aplikasi baca buku online selanjutnya ialah Amazon Kindle, aplikasi ini memiliki koleksi novel, majalah, hingga koran luar negeri. Amazon Kindle juga dilengkapi fitur terakhir dibaca, penanda halaman, sorotan, hingga catatan.

5. Free Books

Free Books juga menjadi aplikasi baca buku online yang bisa diakses secara gratis. Aplikasi ini memiliki koleksi sebanyak 50.000 ebook bergenre sastra, fantasi, thriller, misteri, novel, dan banyak lagi. Free Books juga dilengkapi fitur audiobooks yang bisa membaca buku lewat suara.

6. Nook

Aplikasi Nook menawarkan 75.000 ebook yang bisa Anda akses secara gratis. Nook juga memiliki fitur yang sangat beragam, mulai dari zoom view, article view, bookmark, highlight, dan notes.

7. iPusnas

Aplikasi yang dikelola oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia ini bisa Anda akses secara online maupun offline di ponsel. Salah satu fitur yang disediakan iPusnas adalah ePustaka, yang bisa Anda manfaatkan untuk meminjam koleksi buku digital yang Anda suka.

Dan itulah penjelasan tentang Aplikasi Baca Buku Gratis dari Ponsel Android dan iOS. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.