Daftar Isi
Apa itu novel?
Secara umum, novel adalah karangan prosa yang panjang dan mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak serta sifat setiap pelaku. Novel umumnya diawali dengan peristiwa penting yang dialami tokoh cerita.
Penulis novel disebut sebagai novelis, novel menjadi salah satu bahan bacaan yang sangat populer karena ceritanya yang menarik. Perbedaan cerpen dan novel adalah cerpen ceritanya pendek dan ringkas, sedangkan novel lebih panjang dan kompleks. Novel dibagi menjadi dua jenis yakni novel fiksi dan novel non-fiksi. Berdasarkan genrenya novel terdapat menjadi beberapa jenis menjadi komedi, novel romantis, novel horor, novel misteri dan novel inspiratif.
Ada unsur-unsur novel yang perlu anda ketahui baik unsur intrinsik atau ekstrinsik novel. Unsur intrinsik novel ialah unsur yang meliputi tema, tokoh, penokohan, latar, alur, sudut pandang dan amanat. Sementara unsur ekstrinsik novel yaitu biografi pengarang, kondisi sosial dan nilai-nilai yang terkandung.
Pengertian Novel Secara Umum
Novel secara umum adalah suatu karya sastra yang berbentuk prosa yang mempunyai unsur intrinsik dan juga ekstrinsik. Arti kata novel berasa dari bahasa Italia yaitu ‘novella’ yang berarti sebuah kisah. Novel mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat dari setiap pelaku.
Arti Novel Menurut KBBI
Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) novel adalah sebuah karangan prosa yang panjang, mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat dari setiap pelaku.
Pengertian Novel Menurut Para Ahli
Di bawah ini pengertian dan definisi novel menurut para ahli sastra:
- Menurut Aristoteles
Menurut Aristoteles, sastra bukanlah jiplakan dari kenyataan, melainkan sebuah ungkapan atau perwujudan mengenai universalia atau konsep-konsep umum.
- Menurut Nurgiyantoro
Arti novel menurut Nurgiyantoro menyatakan bahwa novel dideskripsikan sebagai sebuah karya prosa fiksi yang cukup panjang tidak terlalu panjang namun tidak terlalu pendek.
- Menurut Abrams
Menurut Abrams, istilah novel berasal dari bahasa Italia ‘novella’ yang mengandung makna harfiah sebuah barang baru yang kecil, yang kemudian diartikan sebagai cerita pendek dalam bentuk prosa.
- Menurut Drs. Jakob Sumardjo
Novel menurut Jakob Sumardjo merupakan suatu bentuk sastra yang sangat populer di dunia. Bentuk karya sastra ini paling banyak beredar dan dicetak karena daya komunitasnya yang sangat luas di dalam masyarakat.
- Menurut Dr. Nurhadi & Dr. Dawud
Menurut Nurhadi dan Dawud, novel yaitu suatu bentuk karya sastra yang nilai-nilai budaya, sosial, moral dan pendidikan.
- Menurut Sayuti
Novel seringkali dibandingkan dengan cerpen, perbedaannya ialah cerpen menitik beratkan pada intensitas, sementara novel cenderung bersifat meluas atau expands.
- Menurut Scholes
Novel merupakan sebuah cerita yang berkaitan dengan peristiwa nyata atau fiksional yang dibayangkan pengarang melalui pengamatannya terhadap realitas.
- Menurut Drs. Rostamaji, M.Pd
Novel merupakan sebuah karya sastra yang mempunyai dua unsur, yaitu unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik yang mana keduanya saling berkaitan dengan karena saling berpengaruh dalam sebuah karya sastra.
- Menurut Esten
Dalam proses penciptaan karya sastra, seorang pengarang berhadapan dengan kenyataan yang ditemukan dalam masyarakat realitas objektif dalam bentuk peristiwa-peristiwa, norma-norma atau tata nilai, pandangan hidup dan aspek lain dalam masyarakat.
- Menurut Dra. Abdul Roni, M. Pd
Novel merupakan bentuk karya sastra yang memiliki nilai-nilai budaya, sosial, pendidikan dan moral.
- Menurut Agus Priantoro
Novel adalah karya sastra yang memiliki dua unsur, yaitu intrinsik dan ekstrinsik keduanya saling terkait sebagai pengaruh timbal balik dalam literatur.
- Menurut Paulus Tukam
Novel merupakan karya sastra yang berbentuk prosa dan memiliki unsur-unsur intrinsik di dalamnya.
- Menurut Dr. Nurhadi
Novel merupakan suatu bentuk karya sastra yang di dalamnya terdapat nilai-nilai budaya, sosial, pendidikan dan moral.
Itulah tadi pembasan mengenai . Semoga bemanfaat.