Cara Mereset Speaker Bluetooth ke Pengaturan Awal – Saat mendengarkan musik di HP agar suara musik lebih keras, seringkali menghubungkan HP tersebut ke speaker. Apabila bicara soal portabilitas, tentunya speaker bluetooth merupakan salah satu pilihan utama.

Banyak sekali orang yang saat ini sudah menggunakan speaker bluetooth, sehingga bisa dikatakan cukup populer. Namun, sayangnya speaker bluetooth ini masih bisa terjadi error tertentu, misalnya tidak terdeteksi dan hal lainnya. Tapi tenang saja karena kami akan menjelaskan cara untuk mengatasinya, simak langkah-langkah berikut:

Daftar Isi

Cara Mereset Speaker Bluetooth ke Pengaturan Awal

Cara reset speaker bluetooth, sebenarnya tergantung dari merk atau tipe speaker bluetooth yang sudah kamu gunakan. Contohnya saja seperti JBL, Advance, Polytron, Robot dan lain-lain, terkadang berbeda-beda. Namun, kamu tetap bisa ikuti panduan berikut ini:

1. Reset Melalui Lubang Speaker

Berikut ini cara mereset speaker bluetooth melalui lubang speaker:

  • Pertama, kamu siapkan terlebih dahulu sebuah jarum.
  • Kemudian ambil speaker bluetooth kamu, lalu cari lubang kecil di bagian body.
  • Apabila sudah ketemu, silahkan masukkanlah jarum tersebut ke body speaker bluetooth milikmu. Pada lubang tersebut, kamu nantinya akan merasakan ada sebuah tombol kecil. Pastikan tombol tersebut sudah kamu tekan.
  • Dengan begitu, speaker bluetooth ini sekarang sudah berhasil kamu reset.

2. Melalui Tombol Power Pada Speaker

Setiap speaker bluetooth, pastinya mempunyai tombol power yang berfungsi untuk menyalakan serta mematikan speaker. Pada beberapa tipe speaker tertentu, terkadang tombol power ini bisa menjadi salah satu media untuk reset. Kamu juga bisa ikuti langkah-langkah berikut ini agar jauh lebih jelas:

  • Ambil speaker bluetooth.
  • Lalu cari tombol powernya. Apabila sudah, lanjut tekan tombol power tersebut selama sekitar 7 – 10 detik.
  • Kemudian lepas tombol, jika sudah biarkan terlebih dahulu speaker selama beberapa menit. Coba hubungkan speaker ke HP untuk bisa langsung mengecek proses resetnya berhasil atau belum.

 

Dan itulah penjelasan tentang Cara Mereset Speaker Bluetooth ke Pengaturan Awal Dengan Mudah. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.