Cytricks.com – Keamanan rekening kini semakin digencarkan usai banyak kejadian pencurian data melalui rekening. Sehingga beberapa bank di Indonesia meminta para nasabah untuk mengganti pin secara berkala untuk memperkuat keamanan.
Pengguna mobile banking BCA dan BSI saat ini sudah bisa melakukannya dengan mudah penggantian pin rekening tanpa harus pergi ke kantor pusat. Kini nasabah hanya perlu mengunduh aplikasi dari mobile banking BCA dan BSI untuk menganti pin.
Berikut ini cara mengganti pin rekening BCA dan BSI lewat mobile banking :
1. Ganti pin BCA Mobile
- Buka aplikasi BCA Mobile.
- Pilih m-BCA.
- Masukkan kode akses atau PIN BCA mobile.
- Pilih m-Admin.
- Klik Ganti PIN.
- Masukkan m-PIN BCA.
- Masukkan PIN BCA Mobile.
- Klik Send.
- Tunggu notifikasi bahwa pergantian PIN BCA Mobile.
2. Ganti pin BSI Mobile
- Masuk ke Aplikasi BSI Mobile.
- Tekan tombol garis tiga.
- Pilih menu Ubah PIN yang ada di bagian bawah.
- Masukkan kata sandi terlebih dahulu pada kolom yang tersedia.
- Memasukkan PIN lama dan PIN baru.
- Lalu konfirmasikan PIN baru dan tahap berikutnya dengan menekan tombol Selanjutnya.
Dan itulah penjelasan tentang Cara Ganti Pin BCA dan BSI Lewat Mobile Banking. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat!