Soal Dan Kunci Jawaban IPS Kelas 7 Halaman 199

Diposting pada

Daftar Isi

Tujuan produksi secara umum adalah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Produksi dipengaruhi oleh beberapa faktor. Jelaskan faktor yang memengaruhi produksi!

 

Jawaban:

– Faktor alam

Faktor alam yang dapat diperbaharui dapat digunakan dalam proses produksi dan ketersediaannya selalu ada di alam dan tidak akan habis namun manusia tetap harus menjaga kelestariannya. Faktor alam yang tidak dapat diperbaharui merupakan faktor alam yang lama kelamaan akan habis karena proses pembuatannya sangat lama bahkan mencapai ratusan tahun.

 

– Faktor tenaga kerja

Tenaga kerja menjalankan kegiatan produksi secara langsung dengan tenaganya untuk menghasilkan barang dan jasa. Namun dengan perkembangan zaman, tenaga kerja menjalankan kegiatan produksi secara tidak langsung dan bertugas sebagai operator untuk menjalankan mesin produksi.

 

– Faktor modal

Faktor modal meliputi semua barang dan benda yang digunakan untuk memperlancar dan memaksimalkan proses produksi. Faktor produksi modal dapat berupa peralatan, mesin, gedung, dan benda penunjang kegiatan produksi lainnya.

 

– Faktor kewirausahaan

Faktor keahlian berfungsi untuk mengontrol dan memastikan faktor-faktor produksi berjalan dengan baik dan menghasilkan produksi yang maksimal. Faktor produksi alam, tenaga kerja dan modal yang ada tidak akan maksimal jika perusahaan tidak memiliki faktor keahlian yang mampu mengelola semua hal tersebut.

 

Disclaimer : Latihan soal dan jawaban ini bukan bocoran penilaian harian. Ini hanya sebagai referensi belajar bagi siswa. Jika ada kesamaan soal maka itu hanya kebetulan saja.

Gambar Gravatar
Hi, Perkenalkan nama saya Cindy Monica, pemilik dari situs cytricks.com. Memiliki kegemaran terhadap dunia menulis, internet, dan bisnis, menjadikan saya tergerak untuk membuat situs ini sebagai media informasi terhadap pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *