Biaya Kuliah Jalur Mandiri ITB 2023 – Calon mahasiswa yang sudah diterima melalui jalur mandiri ITB wajib menanggung biaya perkuliahan secara penuh, karena pada jalur mandiri ITB tidak ada susidi biaya perkuliahan.
Namun bagi calon mahasiswa yang merupakan peserta Kartu Indonesia Pintar (KIP) akan dibebaskan biaya pendaftaran jalur mandiri dan biaya pendidikan di ITB. Pembebasan biaya kuliah tersebut juga berlaku untuk calon mahasiswa yang berasal dari SMA/MA di wilayah terdepan, terpencil, dan juga tertinggal (3T).
Adapun untuk biaya pendaftaran jalur mandiri ITB 2023 yakni sebesar Rp 700 ribu per pendaftar. Sementara untuk biaya perkuliahan jalur mandiri di ITB pada masing-masing fakultas yakni sebagai berikut:
Daftar Isi
Biaya Kuliah Jalur Mandiri ITB 2023
Berikut rincian biaya kuliah jalur mandiri ITB 2023 untuk satu semester:
1. FMIPA-IPA, SITH-R, Meteorologi (FITB-G), Oseanografi (FITB-G)
- UKT5: Rp12.500.000
- UKT4: Tidak tersedia
- IPI: Minimum Rp25.000.000
2. FITB-G (selain prodi Meteorologi dan Oseanografi), Fakultas/Sekolah lain di ITB selain SBM
- UKT5: Rp25.000.000
- UKT4: Rp20.000.000
- IPI: Minimum Rp25.000.000
3. Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM)
- UKT5: Rp25.000.000
- UKT4: Rp20.000.000
- IPI: Minimum Rp40.000.000
Ketentuan Pembayaran Biaya Kuliah Jalur Mandiri ITB 2023
1. Iuran Pengembangan Institusi (IPI) dibayarkan satu kali pada saat Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru ITB.
2. Seluruh calon mahasiswa yang diterima di ITB melalui Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB) dikenakan biaya pendidikan (Uang Kuliah Tunggal/UKT) per semester dengan nilai sesuai UKT5.
3. Pemberian beasiswa UKT ke nilai UKT4 diputuskan ITB berdasarkan kemampuan ITB dan hasil verifikasi atas permohonan calon mahasiswa yang dilakukan pada saat Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru ITB.
4. Tata cara pengajuan permohonan beasiswa UKT hanya disampaikan kepada calon mahasiswa yang telah dinyatakan lulus Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB).
Syarat Daftar ITB Jalur Mandiri 2023
1. Berasal dari SMA/MA/SMK jurusan IPA atau SMA/MA/SMK jurusan IPS atau lulusan Paket C jurusan IPA/IPS, dengan tahun ijazah 2021, 2022, atau 2023
2. Memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)
3. Memiliki dan mengunggah nilai rapor SMA/MA/SMK/Paket C lengkap, semester 1 s.d semester 6.
4. Memiliki nilai UTBK 2023
5. Tidak pernah tercatat sebagai mahasiswa program sarjana ITB.
6. Tidak diterima sebagai calon mahasiswa ITB melalui jalur seleksi SNBP/SNBT atau seleksi program Sarjana-Internasional ITB tahun 2023
7. Mengikuti Ujian Seleksi Mandiri ITB secara daring
– Mata uji Matematika, diikuti seluruh peserta SM-ITB
– Mata uji Fisika (mekanika dan gelombang), diikuti peserta SM-ITB yang memilih Fakultas/Sekolah/Program Studi bidang Sains dan Teknik
8. Khusus untuk peminat Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), wajib mengikuti Tes Kemampuan Seni Rupa secara daring
9. Lulusan tahun 2021 dan 2022 dapat mendaftar SM-ITB 2023 dengan syarat memiliki nilai UTBK 2023.
10. Tidak buta warna, baik buta warna total maupun buta warna parsial, bagi peminat :
- Sekolah Farmasi (SF).
- Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH) – Program Sains.
- Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM).
- Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD).
- Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Jatinangor.
- Program Studi Kimia (FMIPA-IPA).
- Program Studi Teknik Geologi (FITB-G).
11. Tidak buta warna total, bagi peminat :
- Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH) – Program Rekayasa
- Program Studi Teknik Kimia (FTI-G)
Jadwal Seleksi Mandiri ITB 2023
1. Pendaftaran Peserta (daring): 1 – 23 Juni 2023
2. Ujian Seleksi (daring): 26 Juni 2023
3. Tes Kemampuan Seni Rupa (daring): 27 Juni 2023
4. Pengumuman Hasil Seleksi: 11 Juli 2023
5. Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru (daring): 12 – 16 Juli 2023
6. Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI): 17 – 29 Juli 2023
Dan itulah penjelasan tentang Biaya Kuliah Jalur Mandiri ITB 2023. Sudah terbayarkan penasaranmu dengan penjelasan ini? semoga bermanfaat.